TALENTA- Gaspala SMA Negeri 2 Kebumen adakan kegiatan Diklat Latihan Lanjutan dan Pengenalan Medan dalam bentuk Basic Survival dan Team Building bertemakan “Meningkatkan kapasitas diri dengan berkegiatan di alam”. Kegiatan berlangsung pada hari Sabtu-Minggu, 10-11 Juni 2023 di SMAN 2 Kebumen hingga area Jemur Adventure Park dan Gemeksekti Kebumen.
Tidak hanya diikuti oleh anggota andik dan dewan Gaspala , perwakilan dari ekstrakulikuler seperti PMR, Pasusda, Pramuka, Talenta, dan OSIS juga turut membantu menyukseskan acara tersebut. Pembina Gaspala, Hari Satria Wibowo serta beberapa dewan purna Gaspala pun terlihat datang mendampingi acara.
Kegiatan diawali Basic Survival dan Team Building dengan berjalan dari SMAN 2 Kebumen hingga area Jemur Adventure Park. Sampainya disana seluruh anggota muda Gaspala uji ketrampilan mengenai P3K, Kompas, Pengetahuan Umum, dan penggunaan tali pengaman. Setelah kembali ke SMAN 2 Kebumen mereka mendirikan tenda di area lapangan utama SMANDA. Di hari berikutnya dilanjutkan dengan uji ketangkasan dengan wall climbing dan rappelling. Acara ini ditutup dengan upacara pelantikan pada hari minggu, 11 Juni 2023. Dengan dilantiknya anggota muda Gaspala tersebut, mereka secara resmi ditetapkan menjadi anggota tetap Gaspala angkatan 32.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan teknik dasar di alam bebas, memperkenalkan berbagai medan, dan memberikan wadah penyaluran minat dan bakat kepada calon anggota muda Gaspala. Harapannya, melalui kegiatan ini seluruh anggota dapat memberikan kontribusi dalam masyarakat dengan menerapkan ilmu yang didapat.
‘’Harapannya dengan terselenggaranya kegiatan ini andik gaspala angkatan 32 dapat berkontribusi ke masyarakat dengan menerapkan apa yang diajarkan pada kegiatan ini secara langsung,’’ ujar ketua pelaksana, Handika Wicaksono.
Terlihat anggota muda Gaspala antusias mengikuti kegiatan ini, mereka berharap lewat kegiatan ini meningkatkan kekeluargaan, kepedulian terhadap sesama teman hingga meningkatkan rasa tanggung jawab.
“Sangat senang mengikuti kegiatan ini,meskipun cukup melelahkan. Kegiatan ini memiliki banyak manfaat dapat meningkatkan kekeluargaan, kepedulian terhadap sesama teman dan meningkatkan rasa bertanggung jawab.” Jelas Naura Khansa salah satu anggota muda Gaspala.
Komentar:
* sara, asusila, kata - kata kasar, flaming, prostitusi, perjudian, narkoba