Hadir Kembali Ganisda Goes To School Season 8

Sebagai bentuk pengabdian alumni kepada almamater SMAN 2 Kebumen. Ganisda Goes To School season 8 diadakan dengan penuh meriah. Ganisda Goes To School season 8 ialah edukasi kepada peserta didik SMAN 2 Kebumen mengenai dunia keperkuliahan. Puncak acara ini diadakan pada Sabtu, (20/01/2024) di Gor SMAN 2 Kebumen.

Dalam sambutannya kepala sekolah SMAN 2 Kebumen, Sutrisno S.Pd., menyampaikan harapannya dengan diadakannya acara ini bisa mengembangkan diri peserta untuk masa depannya.

"Semoga lewat acara ini dapat membantu peserta menemukan inspirasi untuk mengembangkan diri untuk kedepannya." Ungkapnya.

Sesuai dengan tujuan utama kegiatan ini ialah memperluas wawasan peserta didik SMA/SMK/MA sekabupaten kebumen dengan memberikan gambaran pendidikan pada perguruan tinggi yang ada di Indonesia dan memberikan pembekalan secara mental maupun material serta mempererat tali persaudaraan SMAN 2 Kebumen dari berbagai angkatan dan perguruan tinggi. Ganisda Goes To School season 8 tidak hanya dihadiri oleh peserta didik SMAN 2 Kebumen saja tapi juga untuk umum. Dengan rangkaian acara yang menarik yaitu talkshow bersama moderator Irma Alfi Afifah S.H., manajer Lembaga NHSC & CV Bumi Cahaya Nusantara.

Dengan narasumber yang menakjubkan Muhamad Agil Fadhel Kurniante ST., MT., Jr.  Reliability Engineer at MEDCO ESP NATUNA LTD. Berbagi pengalaman mengenai strategi belajar untuk mencapai impian. Dan Hendri Unduh N.M.Pd. C.NNLP,C.STMI yaitu Direktur Consultancy of Humes Empowerment MHSC Care & CV Bumi Cahaya Nusantara. Berbagi ilmu kepada peserta tentang strategi menjaga mental health.

Dilanjutkan dengan kampus info dan Kampus Expo dengan diikuti oleh 21 Universitas di Indonesia. Diantaranya UGM, UI, UNY, UNDIP, UNNES, UNSOED, KIPK PGSD UNS, ITB, UNS, ATK, UIN WALISONGO, UNPAD, Universitas Telkom, UNIMUGO, UNTIDAR, UT, UPB, UMY, POLINES, POLKESYO, dan Politeknik Piksi Ganesha Indonesia.

Ketua pelaksana menyampaikan harapannya setelah diadakannya Ganisda Goes To School season 8 dapat menambah wawasan, ilmu baru, dan membantu peserta didik mendapatkan pandangan setelah lulus dari SMA.

"Semoga setelah diadakan GGS season 8 dapat menambah wawasan, ilmu baru dan membantu peserta didik mendapatkan pandangan terkait dengan langkah yang akan diambil setelah lulus dari SMA." Ujar Taorin Regillian, selaku ketua pelaksana.

Jurnalistik

Jurnalistik SMANDA

About

Tagar:

Bagikan Postingan ini:

Komentar:

  1. Dilarang melakukan spam pada komentar blog, posingan, agenda.
  2. Dilarang memberikan komentar yang melanggar hukum Indonesia
    * sara, asusila, kata - kata kasar, flaming, prostitusi, perjudian, narkoba
  3. Dilarang melakukan promosi/iklan
  4. Dilarang menyebarkan informasi palsu/hoax
  5. Dengan mengklik tombol 'Load Comment' dan/atau memberikan komentar anda setuju dengan peraturan diatas.
Privacy Policy