Lambang, Arti, Kode Etik, dan Tujuan Gaspala

  • gaspala
  • 3299
  • 13:07
  • Sel, 21 Jul 2020 (diedit)

Lambang
Lambang Gaspala adalah sebuah pohon yang melingkari bola dunia yang berwarna hijau dan biru, dengan akar yang kuat dan dua daun di bawah pohon berwarna hijau kekuning-kuningan.

Arti Lambang

GASPALA SMA N 2 KEBUMEN ingin mewujudkan dunia menjadi damai dan subur makmur dengan berpegang teguh pada keyakinan iman dan peraturan-peraturan pemerintah yang berlaku. Dan dalam melaksanakan kegiatannya, Gaspala akan selalu waspada, hati-hati dan selalu mengingat bahwa suatu saat kita akan kembali kepada Tuhan Yang Maha Esa.

✓Warna hijau pada pohon
Melambangkan kesuburan tumbuh-tumbuhan.

✓Bentuk pohon dengan akarnya
Melambangkan bahwa GASPALA menyukai kesuburan pada tanaman dan menjaganya dengan berpegang pada keyakinan atau iman yang kokoh dan berpedoman pada aturan-aturan yang sesuai / peraturan pemerintah yang ada, dalam hal ini dilambangkan oleh akar yang menancap pada alam semesta (warna dasar).

✓Bola Bumi
Melambangkan keindahan bumi dengan penghuni-penghuninya yang tentram dan damai. Untuk mewujudkan hal ini, Gaspala ingin menjadikan penghuni-penghuni bumi agar cinta damai kepada sesama makhluk Tuhan sehingga akan tampak bumi yang cerah.

✓Dua helai daun di bawah pohon
Melambangkan bahwa GASPALA SMA N 2 KEBUMEN akan selalu ingat bahwa suatu saat kita juga akan kembali kepada Tuhan YME. Sehingga dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan selalu mengingat-Nya, waspada dan hati-hati.

✓Tulisan GASPALA SMAN 2 KEBUMEN
Melambangkan diri dan identitas dari gabungan siswa pencinta alam (GASPALA) yang berada di SMAN 2 KEBUMEN.

 

KODE ETIK PECINTA ALAM SE-INDONESIA

Sesuai dengan hakekat di atas kami dengan kesadaran mengatakan :

  • Pecinta Alam Indonesia sadar bahwa alam beserta isinya adalah ciptaan Tuhan Yang Maha Esa.

  • Pecinta Alam Indonesia sebagai bagian dari masyarakat Indonesia sadar akan tanggung jawab kami kepada bangsa dan tanah air.

  • Pecinta Alam Indonesia sadar bahwa Pencinta Alam adalah sebagai mahluk yang mencintai alam sebagai anugrah Tuhan Yang Maha Esa.

    1. Mengabdi kepada Tuhan Yang Maha Esa.

    2. Memelihara alam beserta isinya serta menggunakan sumber alam sesuai dengan kebutuhannya.

    3. Mengabdi kepada bangsa dan tanah air.

    4. Menghormati tata kehidupan yang berlaku pada masyarakat sekitarnya serta menghargai manusia dengan kerabatnya.

    5. Berusaha mempererat tali persaudaraan antara pencinta alam sesuai dengan azaz pencinta alam.

    6. Berusaha saling membantu serta saling menghargai dalam melaksanakan pengabdian terhadap tuhan, bangsa dan tanah air.

    7. Selesai.

Pantai Kayangan, jam 01.00 WITA

Disyahkan bersama dalam gladian IV

Ujung Pandang 1974

 

TUJUAN GASPALA

GASPALA bertujuan:

  1. Mensyukuri karunia Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan alam untuk kita pelajari dan manfaatkan.

  2. Menambah pengetahuan dan mengembangkan kreativitas.

  3. Melatih diri untuk hidup saling tolong-menolong dan bertanggungjawab.

  4. Memupuk rasa persaudaraan dan kesatuan.

  5. Menjaga nama baik sekolah pada setiap kegiatan.

  6. Ikut serta dalam melestarikan alam.

gaspala

GASPALA SMANDA

Lihatlah jauh ke alam dan kamu akan mengerti segalanya.
About

Tagar:

Bagikan Postingan ini:

Komentar:

  1. Dilarang melakukan spam pada komentar blog, posingan, agenda.
  2. Dilarang memberikan komentar yang melanggar hukum Indonesia
    * sara, asusila, kata - kata kasar, flaming, prostitusi, perjudian, narkoba
  3. Dilarang melakukan promosi/iklan
  4. Dilarang menyebarkan informasi palsu/hoax
  5. Dengan mengklik tombol 'Load Comment' dan/atau memberikan komentar anda setuju dengan peraturan diatas.
Privacy Policy