PASUSDA RAIH JUARA TUB DAN PBB 2024

  • admin
  • 534
  • 09:09
  • Rab, 04 Sep 2024 (diedit)

 

   Kebumen, 4 September 2024 – Pasukan Khusus SMANDA (PASUSDA) yang dibina oleh Ariel Tri Yuniarto, S.Pd. berhasil kembali meraih prestasi dalam kejuaraan Lomba Tata Upacara Bendera (TUB) dan Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat SLTA Kabupaten Kebumen. Lomba TUB dan PBB diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen. Tepatnya diselenggarakan tanggal 28 Agustus 2024 yang berlokasi di Kampus Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (IAINU) Kebumen. Dalam kompetisi ini PASUSDA berhasil meraih juara 1 (satu).

   Ajang kompetisi ini diselenggarakan dengan tujuan untuk menumbuhkan sikap disiplin dan kerjasama tim. Tidak mudah dalam menanamkan sikap ini. Perlu kekompakan dan latihan dan rutin. Selain itu fisik juga diperlukan untuk menjaga kesehatan dan kematangan dalam mengambil sikap.

   Dengan hasil juara 1 (satu) yang diraihnya menunjukkan bahwa SMA N 2 Kebumen memiliki bibit-bibit yang unggul dalam hal kedisiplinan dan kerjasama tim. Dengannya pula memberikan motivasi kepada seluruh peserta didik untuk tetap semangat dalam hal kompetisi sulit yang dihadapinya.

admin

SMANDA ADMIN

About

Tagar:

Bagikan Postingan ini:

Komentar:

  1. Dilarang melakukan spam pada komentar blog, posingan, agenda.
  2. Dilarang memberikan komentar yang melanggar hukum Indonesia
    * sara, asusila, kata - kata kasar, flaming, prostitusi, perjudian, narkoba
  3. Dilarang melakukan promosi/iklan
  4. Dilarang menyebarkan informasi palsu/hoax
  5. Dengan mengklik tombol 'Load Comment' dan/atau memberikan komentar anda setuju dengan peraturan diatas.
Privacy Policy